Semaphore (Sandi Pramuka) | Pramuka SMKN 1 Grogol
Semaphore adalah cara mengirimkan berita dengan mengunakan sepasang bendera. Bendera yang digunakan ukuran 40 x 40 cm dua buah, Warna (kanan dan kiri) merah-kuning (bersilang). Bendera diikatkan pada tongkat yang panjangnya 50-55 cm. Sebenarnya tidak ada peraturan yang mengikat tentang penggunaan warna semaphore tetapi yang umum digunakan Gerakan Pramuka adalah berwarna merah-kuning. Semaphore merupakan teknik kepramukaan yang harus dikuasai oleh pramuka penggalang, penegak, dan pandega. Dan juga sebagai SKK Juru Semboyan dan SKK Juru Isyarat Bendera. Selain itu juga bisa melatih kemampuan motorik otak dan daya ingat. Memilih tempat yang baik untuk bersemboyan 1. Dasar belakang harus baik. Misalnya langit, langit adalah dasar yang baik 2. Pilih tempat yang sewarna (tidak berupa-rupa) yang terang, tidak gelap 3. Memanggil/menerima bertentangan dengan sinar/panas matahari 4. Di belakang jangan ada orang lagi 5. Jika tempat kita bersemboyan suk